Teknik dasar permainan rounders merupakan hal yang perlu dikuasai oleh para pemain rounders. Rounders sendiri merupakan permainan tim yang memerlukan kerjasama serta kekompakan tim.
Selain regu yang kompak, terdapat hal perlu dikuasai oleh para pemain atau atlet rounders dan bisa dipelajari para pemula, yaitu teknik dasar. Dengan menguasai teknik dasar, maka akan lebih mudah untuk memahami dan menguasai pertandingan.
Karena minimnya pemahaman dari sebagian orang, akhirnya membuat olahraga satu ini menjadi kurang familiar di telinga masyarakat. Jika dilihat secara aspek, bentuk lapangan, peraturan serta teknik dasar permainan rounders seperti layaknya kasti.
Teknik Dasar Memegang Bola yang Perlu Diketahui
Teknik dasar pertama yang perlu dikuasai adalah teknik memegang bola dalam permainan rounders. Pemain dengan penanganan serta penguasaan dalam memegang bola yang baik dapat berpengaruh pada saat melempar.
Pemain dengan penanganan baik akan lebih tepat serta terarah saat melakukan lemparan. Teknik dasar ini sendiri terbagi menjadi tiga yaitu memegang dengan menggunakan dua jari tangan, tiga jari tangan dan empat jari tangan.
Teknik dasar permainan rounders memegang dengan dua jari adalah dengan cara menempatkan jari telunjuk dan jari tengah pada bagian atas bola. Kemudian ke tiga jari yang lain berfungsi untuk menyangga pada bagian bawah bola.