Teknik Dasar Dribbling Dalam Sepakbola

Sebelum kita membahas terkait teknik dasar dribbling dalam sepakbola, terlebih dahulu kita pelajari apa arti dribbling. Dribbling sendiri berasal dari bahasa Inggris yang berarti menggiring bola. Dalam artian dengan gerakan lari dan menggunakan kaki untuk terus mendorong bola agar terus bergulir di atas tanah saat bermain sepakbola.

Tentunya ada tujuan menggiring bola saat kita bermain sepakbola. Yang pertama bisa untuk membawa bola terus maju ke depan menembus pertahanan lawan. Untuk menghindarkan bola agar tidak di rebut lawan dan juga untuk bisa menguasai bola dengan sepenuhnya.

Untuk itu, diharapkan semua pemain dalam satu tim mampu menguasai teknik dribbling dengan baik dan benar. Karena kemampuan dribbling bisa mementukan dan sangat penting untuk penguasaan bola. Maka dari itu menggiring bola harus di lakukan dengan baik dan benar sesuai dengan tujuan yang kita maksud.

Bagi seorang pemain yang berposisi sebagai striker atau penyerang, kemampuan dribbling bola sangat penting agar bola yang sedang di kuasai tidak mudah di rebut pemain lawan. Agar nantinya mampu mencari celah peluang untuk melakukan shooting atau tendangan ke arah gawang lawan yang di harapkan mampu berujung dengan gol yang di incar.

Untuk di ketahui, teknik dasar dribbling di bagi dalam beberapa bentuk atau variasi. Ada dribbling yang menggunakan kaki bagian lauar, ada dribbling dengan menggunakan kaki bagian dalam dan ada juga yang melakukan dribbling dengan menggunakan bagian punggung kaki. Untuk lebih jelasnya bisa di simak ulasan berikut ini terkait teknik cara melakukan dribbling dalam permainan sepakbola.